banner 728x250

Pasangan Suhaemi-Nikodemus Klaim Unggul di 8 Kecamatan pada Pilkada Katingan 2024

Katingan, neonusantara.id– Tim pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Katingan nomor urut 2, Suhaemi dan Nikodemus, optimistis akan meraih kemenangan di delapan kecamatan dalam Pilkada Katingan yang akan digelar pada 27 November 2024.

Hartadi, salah satu anggota tim pemenangan, mengungkapkan pada Rabu (20/11/2024) bahwa pasangan dengan jargon Katingan Emas ini menunjukkan tren dukungan yang kuat di sejumlah wilayah terutama di 8 Kecamatan.
Hartadi menambahkan, setelah melakukan kampanye dari desa ke desa dan kecamatan ke kecamatan, tim telah melakukan pemetaan terhadap kantong-kantong basis pendukung Suhaemi-Nikodemus. Berdasarkan hasil pemetaan ini, pasangan nomor urut 2 memiliki dukungan yang merata di delapan kecamatan tersebut.

“Program-program unggulan pasangan nomor urut 2 telah menjangkau berbagai kalangan, dan ini menjadi modal besar menuju kemenangan,” tambahnya.

Pasangan Suhaemi-Nikodemus, yang diusung oleh koalisi partai non-PDIP, mengusung visi Katingan Emas (Elok, Maju, Adil, Sejahtera). Mereka berkomitmen untuk mendorong percepatan pembangunan di wilayah Katingan melalui pendekatan yang inklusif dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

Dengan klaim dukungan di delapan kecamatan strategis, tim pemenangan Suhaemi-Nikodemus optimistis dapat memberikan persaingan ketat di Pilkada Katingan 2024. “Kami yakin masyarakat Katingan akan memilih pemimpin yang benar-benar membawa perubahan dan kemajuan bagi daerah ini,” pungkas Hartadi. (Ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *